Darah adalah salah satu komponen penting dalam tubuh. Oleh karena itu, kadar darah dalam tubuh harus tetap seimbang. Hal ini karena apabila kadar darah terlalu banyak, dapat menyebabkan penyakit darah tinggi dan juga tidak boleh terlalu sedikit karena akan dapat menyebabkan beberapa penyakit seperti anemia.
Kali ini Les Privat Sidoarjo akan berbagi tentang jenis makanan apa saja sebagai penambah darah :
1. Pisang
Berbagai kandungan vitamin serta mineral dapat anda temukan dalam buah ini. Zat besi dalam buah ini tentunya mampu menyembuhkan anemia yang anda derita. Pastikan mengkonsumsi buah pisang secara rutin setiap hari, setidaknya satu pisang per hari.
2. Kurma
Kurma dapat mengontrol jumlah darah merah dalam tubuh anda jika dikonsumsi secara teratur. Dalam buah ini terdapat kandungan zat besi, vitamin C, vitamin B kompleks, dan juga antioksidan.
Jeroan seperti hati cukup ampuh untuk mengobati anemia. Makanan ini mengandung banyak zat besi dan juga vitamin B12 sehingga dapat mengatasi anemia. Anda dapat memanggang hati dalam oven ataupun dengan cara lainnya.
Termasuk kedalam sayuran yang sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi para penderita anemia. Salah satu kandungan yang terdapat dalam tomat yakni vitamin C.