Les privat adalah sistem Belajar yang dilakukan dengan pendekatan personal antara Guru les privat dengan siswanya dimana seorang Guru les privat secara langsung membimbing siswanya dengan pendekatan yang lebih khusus karena seorang Guru les privat harus bisa memahami karakter siswa tersebut. Berbeda halnya dengan disekolah dimana seorang guru harus mengajar banyak siswa tentu tidak mudah bagi seorang guru harus membimbing satu persatu siswa disebabkan waktu yang terbatas.
Belajar merupakan kegiatan rutin yang harus dilakukan siswa agar dapat memahami dan menguasai materi pelajaran. Aktifitas belajar yang dilakukan siswa tidak selamanya berjalan dengan baik, siswa kerap kali dihadapkan dengan masalah dalam belajar. Banyak faktor penghambat yang menyebabkan siswa tidak dapat menerima pelajaran dengan baik disekolah misalnya saja : cara mengajar guru yang kurang dimengerti dengan baik oleh siswa sehingga siswa sulit menerima pelajaran yang diberikan oleh guru, siswa yang kurang memiliki motivasi dalam belajar, gangguan dari teman sekolah sehingga siswa sulit sekali konsentrasi dalam belajar, pada saat belajar kesehatan siswa sedang tidak dalam keadaan baik sehingga siswa tidak bisa meneriman pelajaran dengan baik pula dll.
Dari berbagai macam masalah yang dihadapi siswa dalam aktifitas belajar disekolah tentu saja harus dicari waktu pengganti untuk mengejar ketertinggalan siswa dalam memahami materi pelajaran yaitu dengan memanfaaatkan waktu luang siswa dengan belajar dirumah. Siswa dapat belajar secara kelompok dengan teman tentu saja teman yang lebih pintar yang menguasai pelajaran dengan baik atau siswa dapat menggunakan jasa Guru les privat untuk membimbing siswa belajar dirumah.
Mengapa harus les privat??
Dengan belajar secara Les privat siswa dapat menggunakan jasa Guru les privat untuk menemani dan membimbing siswa belajar dirumah. Banyak manfaat dan kemudahan yang dapat diperoleh siswa dengan belajar secara Les privat diantaranya sbb :
- siswa dapat memanfaatkan waktu luang dengan kegiatan yang positif dan waktu belajar yang dapat disesuaikan dengan waktu luang siswa
- siswa tidak perlu repot keluar rumah karena guru pembimbing yang datang ke rumah siswa
- suasana belajar lebih santai dan rilek karena belajar dirumah
- siswa dapat lebih fokus dalam belajar
- dengan dibimbing guru yang berpengalaman dan menguasai materi pelajaran dengan baik tentu saja lebih memudahkan siswa dalam menerima pelajaran yang diberikan oleh guru pembimbing
- siswa dapat menanyakan langsung kepada guru pembimbing mengenai materi pelajaran yang belum dipahami dengan baik oleh siswa
- Guru pembimbing membimbing siswa dengan seksama setiap materi yang diajarkan sehingga apabila ada bagian yang tidak dipahami dapat cepat diatasi.
- guru pembimbing selalu mengevaluasi perkembangan belajar siswa dengan memberikan latihan soal dan melakukan tanya jawab dengan siswa
Les privat memberikan banyak manfaat dan kemudahan bagi siswa dalam meningkatkan prestasi belajar siswa. Les privat merupakan solusi tepat untuk meningkatkan prestasi belajar siswa.